Home / Berita

Kamis, 17 Agustus 2023 - 00:59 WIB

Kapolres Minta Jajaran Tingkatkan Soliditas dan profesional dalam Tugas

GlobalMaluku.ID,Piru-Kapolres Seram Bagian Barat (SBB), AKBP Dennie Andreas Dharmawan, SIK meminta, jajarannya terutama Wakapolres Kompol La Udin Taher, Kabag Operasi AKP Djafar Lessy, dan para perwira maupun bintara yang baru bergabung di Polres SBB, untuk membantu meningkatkan kepercayaan publik terhadap kinerja institusi tersebut.

“Sekarang kita ini dipusingkan dengan teknologi, karena aplikasi di Kepolisian ini terlalu banyak jadi kita harus sadari bahwa sekarang kita hidup di dunia berteknologi, kita harus cepat menyesuaikan dengan masa dimana kita berada,”kata dia, saat pertemuan dengan seluruh perwira Polres, dan bintara remaja di Mapolres SBB, Rabu (16/8/2023).

Baca Juga  Negeri Soya Raih Trophy dan Sertifikat Proklim Utama, Ini Harapan Penjabat Walikota

Menurutnya, untuk menaikan kepercayaan publik terhadap Polri ada sejumlah hal yang perlu dilakukan.
“Hanya ada dua saja yaitu kembali ke fungsi tugasnya masing-masing dan kita tingkatkan serta jaga soliditas,”ujarnya.

Orang nomor satu di Polres SBB ini juga menginginkan, para perwira dan seluruh personil mendukung setiap kebijakan yang diputuskan.
“Karena setiap kegiatan saya (Kapolres-red) tidak pernah lari dari kebijakan pimpinan kita yang teratas,”terangnya.

Baca Juga  Paripurna Ke-9 Masa Sidang I,Penyampaian Kata Akhir Fraksi, Ini Yang Disampaikan Sekda SBB

Kapolres berharap, agar para perwira dan personil tertanggungjawab dengan pangkat dan jabatan yang diberikan dari pimpinan
“Saya juga mengharapkan agar pimpinan tidak menyusahkan anggotanya dilapangan, kita harus saling mendukung antara pimpinan dan anggota. Daerah kita termasuk daerah rawan konflik, saya harapkan apa bila ada kejadian kita saling membantu dalam menangani konflik tersebut. Kemudian yang terakhir saya harapkan rekan-rekan berhati-hati dalam menggunakan media sosial, jangan sampai apa yang kita lakukan dapat menyusahkan kita sendiri dan mencoreng nama baik institusi,”pesan Kapolres.

Share :

Baca Juga

Berita

Kapolres Akui ,Jalur Lintas Seram Yang Diblokade Sudah Normal Kembali

Berita

Salah satu Oknum Anggota Intel Kodim 1513/SBB Lecehkan Profesi Jurnalis

Berita

Mengatasi Balap Liar, Dprd Rencana Bangun Sirkuit Balap Di Kota Ambon

Berita

RSKD Lakukan Tes Kejiwaan Untuk Para PPPK Lingkup Pemkot Ambon

Berita

Lakukan Pengawalan,Toisuta Pastikan Gaji Sesuai UMK Dapat Terbayarkan Sesuai Regulasi

Berita

Dalam Waktu Dekat Swiss-Bellhotel Ambon Gelar SBAM Fun Bike 2025

Berita

Pj Gubernur Terima Kunjungan Direktur Beasiswa LPDP DI Maluku

Berita

Menyoroti Proyek Sabo DAM Dan Jembatan Wai Kawanua, Komando HAM Gelar Demo Didepan Kantor BWS Maluku